MONITORSULUT,Sangihe- Kehadiran Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di Kampung Petta Timur, Kecamatan Tabukan Selatan, tidak hanya ditujukan untuk memenuhi kebutuhan gizi anak usia sekolah, tetapi juga membuka peluang kerja baru bagi masyarakat lokal. Hal tersebut disampaikan Bupati Kepulauan Sangihe, Michael Thungari, saat meresmikan SPPG Petta Timur di SD GMIST “Yerusalem” Enemawira, Senin (26/1/2026).
Bupati Thungari menjelaskan bahwa SPPG merupakan bagian dari Program Makan Bergizi Gratis yang dicanangkan pemerintah pusat sebagai investasi jangka panjang pembangunan sumber daya manusia.
Menurutnya, selain memastikan anak-anak mendapatkan asupan makanan sehat dan bergizi, keberadaan SPPG juga berdampak langsung terhadap perputaran ekonomi di tingkat kampung, termasuk penyerapan tenaga kerja dan kebutuhan bahan pangan lokal.
“Kabupaten Kepulauan Sangihe saat ini telah memiliki enam SPPG dari sembilan yang direncanakan. Ini bukan hanya program gizi, tetapi juga program pemberdayaan masyarakat,” ujar Thungari.
Ia menambahkan, tenaga gizi dan pekerja pendukung yang terlibat dalam pengelolaan SPPG diharapkan dapat berasal dari wilayah sekitar, sehingga manfaatnya dirasakan langsung oleh masyarakat.
Lebih lanjut, Thungari menegaskan pentingnya pengelolaan SPPG yang profesional, disiplin waktu, serta menjaga kebersihan dan kualitas makanan yang disajikan bagi anak-anak penerima manfaat. (Moy)
