Clay Dondokambey targetkan Ruangan Baru ODSK April Ditempati

berita terbaru, Sulut1934 Dilihat
Karo Umum Clay Dondokambey

MONITOR Sulut – Kerja kerja dan kerja terus dilakukan Biro Umum Setdaprov Sulut yang dipimpin Karo Umum Clay Dondokambey, yang menargetkan April 2019, ruangan baru Gubernur Olly Dondokambey dan Wagub Steven Kandouw siap ditempati.
” ya kami Biro Umum menargetkan April 2019 ruangan baru untuk pak Gubernur dan Wakil Gubernur digunakan dan ditempati dalam melaksanakan tugas,” tandas Karo yang low profile ini, Selasa (27/02/2019) pagi tadi
Dikatakannya pula, saat ini tinggal melakukan pengecekkan untuk semua fasilitas bagi pimpinan, sehinga dalam melaksanakan tugas kerja dan menerima tamu tetap tenang dan nyaman.
Ditambahkannya pula, untuk sarana penunjang lain pun diperhatikan Biro Umum seperti genset bahkan kebersihan ruangan pimpinan bahkan lingkup kantor Gubernur, sehingga dalam bekerja semua merasa senang dan sehat serta bersemangat. (stv)