MONITORSULUT,PALEMBANG – Janji yang diucapkan Gubernur Sulawesi Utara Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus,SE beberapa waktu lalu saat melepas kontingen akhirnya terbukti. Minggu(5/10/2025), ia hadir langsung di Stadion Gelora Sriwijaya Palembang dalam Opening Ceremony Pekan Olahraga Nasional (Pornas) Korpri XVII bersama sejumlah gubernur dari seluruh Indonesia.
Kehadiran tersebut menjadi bentuk dukungan nyata bagi 174 atlet dan ofisial yang mewakili Sulut di ajang olahraga bergengsi antar-aparatur sipil negara (ASN) ini.
“Atas nama pemerintah provinsi, saya menyampaikan rasa bangga kepada seluruh kontingen Sulut. Bukan hanya soal prestasi, tapi juga silaturahmi dengan ASN se-Indonesia adalah tujuan penting dari Pornas,” ujar gubernur usai acara pembukaan.
Meski demikian, target prestasi tetap ditekankan. Pemerintah Provinsi Sulut telah menyiapkan penghargaan bagi atlet yang berhasil meraih hasil terbaik. “Saya dan Wakil Gubernur sudah sepakat, akan ada reward and punishment di setiap cabang olahraga. Yang berprestasi pasti kita beri penghargaan,” tegasnya.
Gubernur juga berharap semangat “Nyiur Melambai” dapat menginspirasi para atlet untuk tampil maksimal di Palembang. “Salam olahraga! Mari harumkan nama Sulut di kancah nasional,” tutupnya.
(yulia pricilia)







