Bupati Ajak Masyarakat Sukseskan, Sensus Penduduk Tahun 2020

berita terbaru, Mitra1262 Dilihat

 

Mitra, MONITORSULUT.com. – Bupati Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) James Sumendap SH, menghimbau kepada sluruh masyarakat yang ada di Mitra agar bersama-sama dalam menyukseskan sensus penduduk tahun 2020.

Bupati Sumendap menyampaikan hal ini saat memberikan sambutannya dalam Rapat Kerja Gabungan Pemkab Mitra Tahun 2020, bertempat di sport hall kantor Bupati Mitra, Selasa, (18/02).

“Apabila seluruh elemen masyarakat mendukung penuh dan turut berpartisipasi maka itu merupakan Kunci sukses pelaksanaan sensus penduduk tahun 2020,” ucap Sumendap.

Sumendap juga memerintahkan kepada seluruh jajaran pemerintahannya mulai dari tingkat Kabupaten hingga ke desa untuk menjadi panutan pengisian sensus penduduk 2020.

“Saya mengharapkan agar seluruh ASN untuk menjadi panutan bagi masyarakat dalam pengisian sensus penduduk online maupun wawancara,” ujar Sumendap.

Lebih lanjut ditambahkan Sumendap, kepada dinas terkait agar dapat terus disampaikan ke jajaran paling bawah melalui imbauan.

“Laksanakan sensus dengan penuh ketelitian, jangan sampai ada satu pendudukpun tidak sempat tercatat. Karena tingkat partisipasi masyarakat sangat menentukan Kebijakan pembangunan daerah,” ungkap Sumendap. (James)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *